Daerah  

Desa Tengkurak Kab. Serang Salurkan PLT-DD Tahun 2024, Tahap III

Serang [Banten] botvbanten.com|| Dalam upaya mempercepat pemulihan ekonomi masyarakat dan pengentasan kemiskinan, pemerintah pusat melalui Pemerintah Desa telah mengalokasikan dana tunai kepada masyarakat melalui program Dana Desa, yang dikenal sebagai Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT-DD).

Program ini bertujuan untuk memberikan bantuan langsung kepada warga masyarakat yang memenuhi syarat, dengan besaran nominal Rp 300.000 setiap bulannya yang di ambil tiga bulan sekali menjadi Rp 900.000 di setiap Desa.

Melalui Aparatur pemerintah Desa Tengkurak, Kecamatan Tirtayasa, Kabupaten Serang, membagikan Bantuan Tersebut secara Langsung kepada 31.Keluarga Penerima Manfaat. Program BLT-DD.

kegiatan penyaluran BLT-DD, di Desa Terngkurak ,di hadiri oleh, Camat Tirtayasa yang mewakili, pendamping Desa,BPD, Skertaris Desa, ketua Rt/Rw dan seluruh apartur Desa Tengkurak dan 31 KPM,yang dilaksanakan di Aula Kantor Desa Tengkurak,

Kepala Desa Tengkurak, Suryadi dalam sambutanya menyampaikan, kami mengucapkan terimakasih kepada Camat Tirtayasa yang telah mengutus setap kecamatan Tirtayasa untuk menghadiri penyaluran BLT-DD tahap tiga terhitung dari bulan Juli, Agustus dan September, sebesar Rp 900 000, kepada 31 KPM, warga Desa Tengkurak, semoga dapat membantu dalam memenuhi kebutuhan pokok yang sangat di butuhkan, dan juga mendapat keberkahan. Ucap Suryadi, Rabu (04/09/24).

Lebih lanjut Kades Tengkurak, Penyaluran bantuan BLT-DD, Desa Tengkurak tahap Satu dan dua sudah dilaksakan dari bulan Januari-juni, hari ini kami salurkan kembali untuk tahap tiga dari bulan Juli-September, tinggal satu tahapan lagi yakni tahap ke empat nanti kami akan laksanakan di bulan, Oktober-Desember tahun 2024. Ujarnya.

Masih kata Surnyadi, menghimbau kepada PKM, pastikan jumlah uang yang diterima sebayak Rp 900 000/ KPM, sebelum keluar dari ruangan aula Desa Tengkurak, bila ada selisih atau kurang bisa langsung di kordinasikan kepada tim.

“jangan sampe setelah sampe rumah ada selisih” tim tidak akan melayani aduanya, Tandasnya.

Di tempat yang sama utusan kecamatan Tirtayasa, Hj. Nok yang di panggil akrabnya, menyampaikan salam permintaan maaf Camat Tirtayasa tidak bisa hadir, dikarenakan ada rapat di kabupaten, dengan tidak mengurangi rasa hormat kami kepada pemerintahan Desa Tengkurak, atas undangannya dalam kegiatan Desa, dalam hal ini kegiatan penyaluran BLT-DD tahap tiga terhitung dari bulan Juli – September yang akan di terima oleh 31 KPM, sejumlah Rp.900 000/KPM.

Hj. Nok, selaku utusan yang mewakili Camat Tirtayasa, menjelaskan penyaluran bantuan BLT- DD ini berdasarkan musyawarah dan peraturan yang sudah di tetapkan dan sesuai kriteria yaitu miskin exstrim

Dia juga menghimbau kepada warga penerima BLT-DD untuk menggunakan bantuan ini sesuai dengan kebutuhan.

Harapannya, dengan adanya bantuan ini, pemulihan ekonomi dapat segera tercapai. Ujarnya.
Masih kata Hj. Nok, adanya BLT-DD ini, program pemerintah pusat melalui pemerintah Desa dalam penanggulangan Covid -19, namun target saat ini dengan program BLTDD, untuk warga yang masuk katagori miskinan extrim, yang keadaanya hanya bisa makan sekali dalam sehari, walau keadaan ini sudah tidak dapat di temui di zaman saat ini,semoga para KPM dapat memperioritaskan kebutuhan pokok yang sangat di butuhkan, jangan di gunakan untuk di luar kebutuhan.Ujar Hj Nok. [Prans/ Nuri]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Example 728x250