https://botvkalimayanews.com/indeks/
TNI  

Jungar Menarhanud 1 Pasgat, Aksi Prajurit Korp Baret Jingga 

Ratusan Masyarakat dan Anak-anak Terpukau

Medan [Sumut] botvkalimayanews.com|| Ratusan masyarakat kota Medan, khususnya anak-anak SD dan Taman Kanak-kanak (TK) memenuhi bandara Lanud Soewondo. Kamis, (29/01/2026) mulai pukul 06.30 WIB hingga selesai.

Kehadiran ratusan tersebut ingin melihat langsung aksi para penerjun Resimen Arhanud 1 Korps Komando Pasukan Gerak Cepat (Korpasgat) TNI AU dalam Latihan Terjun Penyegaran (Jungar) Tahun 2026.

Latihan terjun penyegaran (Jungar) yang digelar Divisi Arhanud Pasgat Resimen Arhanud 1 bertujuan untuk memelihara kemampuan dan profesionalisme tempur.

Latihan ini sering dilakukan di berbagai pangkalan TNI AU dan Jungar rutin bagi prajurit Korpasgat baik menggunakan metode Free Fall maupun Statik, untuk memelihara kemampuan dan profesionalisme tempur dan latihan ini melibatkan ratusan personel dan terjun dari pesawat.

“Kali ini puluhan penerjun Korpasgat dari Resimen Arhanud 1 Pasgat (24 statik) (2 free fal), Batalyon Parako 463 Pasgat (37 statik), (7 free Fal), Batalyon Parako 462 (28 statik) (2 freefall) dan Batalyon Arhanud 11 (24 statik) melaksanakan terjun penyegaran menggunakan Pesawat CN A-2904 dengan Kapten Pnb Yasa,” ujar Kapen Menarhanud 1 Pasgat, Lettu Psk Tri Sufianto kepada awak media, Kamis (29/01/2026).

Lettu Psk Tri menambahkan, selain meningkatkan kemampuan terjun prajurit Pasgat, kegiatan ini juga menambah wawasan tentang kedirgantaraan kepada masyarakat, khususnya kalangan pelajar TK, SD, dan SMU yang hadir di kegiatan Terjun Penyegaran Resimen Arhanud 1 Pasgat

Terlihat antusias ratusan masyarakat yang hadir di Lanud Soewondo melihat aksi para penerjun pasukan khusus TNI AU.

“Di acara ini juga sekolah Angkasa mempromosikan sekolahnya dan memperkenalkan kedirgantaraan kepada anak-anak sejak dini,”sebut Lettu Psk Tri.

Dalam penerjunan ini juga dilakukan terjun Free Fall dengan ketinggian 8000 Feat atau sekitar 2400 meter dari permukaan laut dan terjun statik.

Free fall Korpasgat merupakan teknik terjun bebas (halo/haho) yang dilakukan prajurit baret jingga TNI AU untuk meningkatkan kemampuan tempur, presisi, dan infiltrasi udara.

Latihan rutin ini bertujuan menjaga profesionalisme, sering menggunakan pesawat Hercules, dan menargetkan ketepatan pendaratan di zona aman.

Tujuannya untuk mengasah kemampuan, pemeliharaan keahlian terjun, dan kesiapsiagaan operasi militer baik perang maupun non-perang.

“Alhamdulilah kegiatan terjun penyegaran yang dilaksanakan Resimen Arhanud 1 Pasgat berjalan lancar sesuai rencana dan semua penerjun turun dalam keadaan sehat,” paparnya.

Dijelaskannya lagi, untuk penerjun Free Fall latihannya khusus selama tiga bulan di Margahayu, Bandung.

Kegiatan ini juga memotivasi kalangan pelajar menjadi prajurit TNI AU, tambahnya

Dina, salah satu pelajar yang menyaksikan kegiatan terjun penyegaran Menarhanud 1 Pasgat menyampaikan bangga sekali melihat prajurit Korpasgat terjun dari pesawat turun dengan cepat, tepat tanpa ada kendala.

“Luar biasa pastinya latihannya, saya mau juga nanti menjadi Wara om,” ungkapnya kepada awak media.  [Jhonchan]

PEN. MENARHANUD 1 PASGAT

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *