Kab. Wamena [Papua] botvkalimayanews.com||Satgas Yonif 521/DY melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) kepada masyarakatnya di Distrik Napua Kabupatrn Wamena, Jaya Wijaya. Senin, (01/07/2025).
Kegiatan tersebut adalah Salah satu cara untuk mengenal lebih dekat dan mempererat hubungan yang baik dengan rakyat.
Komunikasi Sosial akan menciptakan hubungan yang baik dengan masyarakat, mengetahui segala keluh kesah yang ada di masyarakat, dan Berbagi atau bertukar informasi. Komunikasi Sosial diperlukan untuk mencapai tujuan bersama yaitu menciptakan kondisi yang aman bagi masyarakat.
Masyarakat, Distrik Napua menyambut Komsos ini dengan sukacita dan senang hati menerima kehadiran personel Satgas Yonif 521/DY Pos Koki Napua.
Dalam kegiatan Komunikasi Sosial, Satgas Yonif 521/DY Pos Koki Napua juga melaksanakan bakti Sosial (Baksos) yakni memberikan Layanan Kesehatan bagi masyarakat yang mengalami keluhan Kesehatan, dan pembagian pakaian layak pakai.
Salah Seorang warga setempat, Mathius, mengadukan keluhan kesehatannya kepada tim, mendapati adanya keluhan kesehatan masyarakat, Tim pun segera menanganinya.
Bersamaan dengan itu, Danpos Koki Napua Satgas Yonif 521/DY, Lettu Inf Suratno memberikan bantuan pakaian layak pakai dan makanan ringan kepada anak anak.
Dengan sangat antusias dan rasa berterima kasihnya, mereka menerima pemberian Danpos Koki Napua Satgas Yonif 521/DY.
Letkol Inf Rahadyan Surya Murdata, S.E,M.I.P Dansatgas Yonif 521/DY mengatakan, peran TNI dalam masyarakat dengan melaksanakan Komsos secara rutin dan efektif, merupakan bagian dari beberapa Program Unggulan diantaranya yaitu “Mencintai Kesehatan dan Adaptif Bersama Masyarakat Papua” dapat membangun hubungan yang kuat dengan masyarakat, menciptakan lingkungan yang aman, nyaman, dan harmonis, serta mendukung terwujudnya kemanunggalan TNI dan rakyat lebih maju. [Jhonchan]
[Yonif 521/DY]
Prajurit Macan Kumbang Berhasil